Sukahaji Waterpark Ciamis Jawa Barat

Obyek Wisata Sukahaji Waterboom adalah sebuah wahana air yang terletak di Jalan Cihaurbeuti, Desa Sukahaji, Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis, Provinsi Jawa Barat. Objek wisata ini dibangun diatas tanah 10.000 m2 dan didesain khusus sebagai taman rekreasi air dan bermain dengan konsep nuansa alam yang eksotik dengan pemandangan Gunung Galunggung. Tempat ini sangat indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda dengan aktivitas kita sehari hari.

Daya Tarik Objek Wisata Sukahaji Waterboom
Obyek Wisata Sukahaji Waterboom memiliki pesona keindahan yang sangat menarik untuk dikunjungi. Sangat disayangkan jika Anda sedang berada di Kota Ciamis, namun tidak mengunjungi wisata air yang mempunyai keindahan yang tiada duanya tersebut. Lokasinya yang mudah dijangkau serta harga tiketnya yang terbilang murah bisa jadi pertimbangan Anda untuk berkunjung ke Objek Wisata yang satu ini.
Wahana Sukahaji
Obyek Wisata Sukahaji Waterboom sangat cocok untuk mengisi kegiatan liburan anda, apalagi saat liburan panjang seperti libur nasional, ataupun hari ibur lainnya. Keindahan Obyek Wisata Sukahaji Waterboom ini sangatlah menarik untuk dikunjungi.

Berbagai macam aktivitas permainan atraksi air dapat Anda nikmati di Objek Wisata Ini. Taman bermain anak-anak yang menarik, unik, dan mengasyikkan dan penuh petualangan bagi anak-anak, sampai dengan remaja yang dapat anda nikmati.

Waterboom Sukahaji memang didesain khusus sebagai taman rekreasi air dan bermain dengan konsep nuansa alam yang eksotik dengan pemandangan Gunung Galunggung. Ada beberapa wahana bermain seperti prosotan (3 jenis), kolam gelembung, pancuran air di ember besar untuk tempat renang anak-anak, dan kolam dewasa di seberangnya.
Sukahaji Waterboom
Sebelum menuju ke tempat Obyek Wisata Sukahaji Waterboom dsaya sarankan untuk mempersiapkan keperluan yang dibutuhkan. Misalnya saja kamera bagi Anda yang ingin mengabadikan moment bersama kelurga ataupun teman - teman anda. Jangan lupa juga membawa perlengkapan untuk membersihkan tubuh setelah melakukan aktivitas air seperti sabun, tissue basah, sampo, antiseptik dan sebagainya.

Akses Menuju Lokasi Sukahaji Waterboom
Bagi Anda yang berasal dari Kota Ciamis sudah tidak bingung lagi untuk mendatangi lokasi Obyek Wisata Sukahaji Waterboom di Cihaurbeuti. Bagi Anda yang berasal dari luar Kota Ciamis dan menggunakan kendaraan umum Anda bisa berhenti di terminal bus kota dan melanjutkan dengan menggunakan ojek atau angkot anda menuju lokasi Obyek Wisata Sukahaji Waterboom di Cihaurbeuti Ciamis Jawa Barat tersebut.

Harga Tiket dan Kontak
Harga tiket masuk Sukahaji Waterboom Ciamis terbilang cukup murah jika dibandingkan dengan objek sejenis yang lainnya. Namun, harga tiket ini bisa saja berubah sesuai dengan kebijakan pengelola Sukahaji Waterboom. Pada saat tulisan ini dibuat harga tiket masuk adalah Rp. 7.500. Cukup murah dan terjangkau sehingga tidak menguras kantong Anda.

Beberapa fasilitas tambahan yang ada di Sukahaji Waterboom diantarnya sebagai berikut : Area Parkir kendaraan, Mushola, Kamar mandi / MCK, Penginapan, dan masih banyak lainya

Kontak:
Sukahaji Waterboom Ciamis
JL. Cihaurbeuti , Ciamis, Jawa Barat, Indonesia
0813-1140-8584
Email: marketing.w.sukahaji@gmail.com / abdul_aziz1093@yahoo.com
Advertisement

Baca juga:

Blogger
Pilih Sistem Komentar

Tidak ada komentar

Silahkan berikan komentar Anda !